Desa Tumbuh Mulia Kirimkan Bantuan untuk Korban Bencana Gempa di KLU

Harianti

Kabartumbuhmulia ID | Gempa bumi yang mengguncang Lombok dan sekitarnya pada 5 Agutus 2018 lalu menyisakan duka yang mendalam terutama bagi masyarakat yang terkena dampak langsung oleh gempa besar tersebut.

Gempa tektonik dengan magnitudo 7.0 meluluhlantakkan daerah-daerah di kawasan KLU, Kabupatern Lombok Timur, Kabupaten Lombok Barat, dan Kabupaten Lombok Tengah. Namun yang paling parah terkena dampaknya adalah kabupaten Lombok Utara.

Baca juga: Inilah Dampak Gempa Bumi Lombok

Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama masyarakat desa Tumbuh Mulia Kecamatan Suralaga Kabupaten Lombok Timur  ikut mengirimkan bantuan berupa sembako ke daerah-daerah yang terkena dampak bencana gempa di Kabupaten Lombok Utara (KLU).

Bantuan dikirim pada Sabtu (11/08). Pengiriman bantuan dipimpin langsung oleh kepala Desa Tumbuh Mulia, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta Polmas Desa Tumbuh Mulia.

Bantuan yang dikirim berupa makanan siap santap (kaputan), air mineral, pakaian layak pakai, beras, dan sejumlah uang.

Bantuan tersebut diporeh dari masyarakat desa Tumbuh Mulia yang dikumpulkan oleh panitia Solidaritas Korban Gempa melalui corong masjid dan musalla. Hampir seluruh masyarakat tidak ada yang mau ketinggalan dalam beramal untuk korban bencana gempa.
Comments